TIPS DAN TRIK KETIKA KULIAH KELUAR NEGERI

by 17.56 0 komentar
Banyak sekali pertanyaan yang masuk terkait Bagaimana melakukan penghematan di negeri orang? Apa saja yang harus disiapkan ketika kalian akan kuliah di luar negeri?
Nah beberapa sudah dijelaskan di pos sebelumnya ya. Dalam pos ini berikut ada list beberapa hal yang harus dilakukan setelah kamu berada di eropa.



1.      Survey tempat tinggalmu
ilustrasi tempat tinggal (source:google image)

Jaman sudah canggih, gunakan internet, cek harga kebutuhan pokok disana, cek harga tempat tinggalmu, cek semua yang perlu kamu cek, hitung dan kalkulasikan dengan
beasiswa yng kamu terima, biaya hidup tergantung tempat tinggal, di Paris akan lebih mahal daripada dikota-kota lain di Prancis.



2.      Masak sendiri
Kamu harus bisa masak sendiri (image source:www.hercampus.com)


Belajar masak mulai sekarang bagi kalian yang tidak bisa, paling tidaktahu teorinya lewat acara televisi ataupun baca-baca resep, sampai di Prancis barulah kamu praktikkan resep-resep tersebut, kalaupun masakannya nggak enak juga pasti akan dimakan karena efek lapar dan juga rasa mubazir, tapi jangan khawatir seiring berjalannya waktu kamu akan masak enak. Contohnya seperti aku orang nggak bisa masak tapi karena terpaksa harus berhemat jadinya mulai belajar memasak disini. Dengan memasak sendiri, dapat menghemat uang sampai 70%. Jangan sering jajan diluar. Lebih baik beli kebutuhan pokok yang dapat dimasak sendiri. Apalagi kalau sudah terdaftar di resto du Coeur, kamu harus bisa memasaknya karena berupa bahan-bahan mentah.



3.      Bawa bekal ke kampus
bawa bekal bisa jadi solusi penghematan (img source:femalekompas)


Makanan kantin dikampusku 3,5 euro/1x makan, belum minuman yang harganya 1 euro. Lebih baik bawa bekal dari kos yang dapat menghemat pengeluaranmu.



4.      Kepoin kakak kelasmu


Dalam hal ini, kepoin senior-seniormu yang sudah mau pulang ke Indonesia, masih tinggal di eropa, atau mau rencana balik Indonesia. Manti kamu bisa cari informasi lebih banyak dari mereka dan juga biasanya barang-barangnya juga banyak. Banyak dari temanku yang mendapatkan warisan dari seniornya seperti sepatu, jaket, magic jar, dll. Lumayan, uang unutk beli hal-hal seperti itu bisa dialihkan ke hal lain.



5.      Belajar bahasanya

Bila kuliahmu dalam bahasa inggris, cobalah jauh-jauh hari belajar bahasa lokal yang akan kamu tinggali, ini sangat bermanfaat ketika kamu ke pasar untuk menawar harga.



6.      Nongkrong bareng temen

Santai sejenak bareng teman-temamu, itu penting dilakukan untuk dapat akrab dengan mereka, cobalah gabung meskipun disana beli makanan/minuman yang paling murah. Kalau kamu sudah akrab dengan temanmu maka akan lebih mudah kamu meminta bantukan kepada mereka ataupun sekedar cerita-cerita.



7.      Dapatkan kartu-kartu yang bermanfaat

Daftar (ada ditulisan sebelumnya)



8.      Jangan malas berjalan kaki

Di Negara eropa, sangat menghargai orang yang berjalan, trotoarnya lebar bisa muat untuk jalan 3 orang, zebracross dimana-dimana. Pengendara kendaraan bermotor akan mendahulukan pejalan kaki. Jalan kaki juga dapat menghemat ongkos dan juga bisa sekalian menikmati cuaca lingkungan sekitar.



9.      Kerja part-time

Lumayan bat tambah uang saku, di eropa gajinya lumayan lah, ditempat tinggalku diprancis masih sekitar 400 euro/bulan. Tapi jangan lupa tujuan kalian adalah belajar dan bisa lulus dengan nilai yang memaskan.



10.  Gabung di grup

Cari grup via LINE, FB, BBM, dll yang berhubungan dengan kuliahmu ataupun perkumpulan orang Indonesia. Disana akan banyak diskusi dan juga pengumuman yang mungkin sangat kamu butuhkan.



11.  Bawa bumbu-bumbu dari Indonesia

Ini sangat penting dan perlu diperhatikan, kalian disini tidak seminggu atau dua minggu, bisa sampai setahun baru bisa balik Indonesia, maka bawa sebanyak mungkin bumbu-bumbu dari sana, terutama kecap, saos, jahe, minuman sachet, abon, dll, karena ketika kamu disana nanti, pasti akan kangen dengan hal itu.



12.  Bawa oleh-oleh

(ada ditulisan sebelumnya), ini buat professor atau teman terbaikmu atau pembimbingmu sebagai ucapan terimakasih telah membantumu memahami kuliah.



13.  Cari pasar murah

Kepoin BROCANTE di internet, akan sangat membantu untuk kamu yang ingin beli sesuatu tapi tidak ingin mahal, BROCANTE bisa dikatakan pasar berpindah-pindah, yang menjual barang berkas dan berkualitas, harganya berkisar 2 euro untuk semua barang, mulai dari sepatu, baju, mantel, jam, celana, piring, dan banyak deh. Kamu bisa cari informasinya di google, kapan dan dimana BROCANTE akan diselenggarakan.

arum faiza

Developer

Lumajang - Indonesia.

0 komentar:

Posting Komentar