3 CARA MENJADI PENULIS YANG KAYA RAYA

by 00.15 0 komentar
Apakah kamu berpikir bahwa dengan menjadi penulis produktif dan bukumu terpampang di Gramedia adalah salah satu kunci menjadi kaya? Jika iya, selamat! Kamu salah besar.
Banyak yang salah sangka dari penulis, bahkan keluarga dan teman-teman saya, yang selalu mengatakan,
“Wih, sudah kaya ya sekarang, bukunya sudah banyak di Gramedia.”
“Sudah berapa M dari hasil penjualan buku?”
“Sudah bisa beli apa saja nih dari hasil nulis buku?”
“Bukunya gratis dong, kan laba dari penjualan buku banyak banget!”
Mungkin kamu akan sedikit mengerenyitkan dahi, dengan fakta yang saya ungkap hari ini. Catat baik-baik, seorang penulis hanya akan mendapatkan 6-10 persen royalti dari usahanya menulis buku. Untuk penulis pemula tentu akan jadi gulung tikar jika mengharapkan menulis buku sebagai penghasilan utama.
Berikut adalah rincian royalti dari 3 buku saya yang ada Diva Press.


Buku Bila Cinta Bermula & Berakhir Pada Allah terjual sebanyak 411 eksemplar, 274 eksemplar untuk Taaruf Mati Langkah, dan Allah Maha Baik sebanyak 300 eksemplar. Untuk Allah Maha Baik, perhitungannya agak berbeda dengan yang lain, karena saya telah menerima uang DP di awal sebesar satu juta. Jadi, royalti yang saya terima untuk Allah Maha Baik sebesar 1.825.500 rupiah.

Royalti akan dikirimkan selama 6 bulan sekali. Jika saya ambil contoh, royalti terbesar yaitu Rp.1.923.500 lalu saya bagikan dengan 6 bulan, maka total pendapatan saya per bulan untuk buku tersebut adalah 320.500 rupiah.

Jika saya hitung berdasarkan rata-rata 3 buku saya per bulan, yaitu Rp.5.138.000 : 3 buku : 6 bulan yaitu 285.472,222 rupiah per bulan atau jika dibulatkan menjadi 285.500 per bulan.
Dengan menggunakan pendekatan 285.500 per buku per bulan, maka semakin banyak buku yang ditulis, semakin besar uang yang didapat.


NO
JULAH BUKU
PENDAPATAN (RUPIAH)
1
1 buku
285500
2
2 buku
571000
3
3 buku
856500
4
4 buku
1142000
5
5 buku
1427500
6
6 buku
1713000
7
7 buku
1998500
8
8 buku
2284000
9
9 buku
2569500
10
10 buku
2855000

Untuk 10 buku yang ditulis solo, kamu akan mendapatkan 2.855.000 rupiah. Pertanyaannya, berapa jumlah buku solo yang kamu terbitkan di penerbit mayor?

Jika masih ragu, boleh tanyakan teman kamu yang juga penulis. Berapa royalti yang ia dapatkan? Angka jutaan itu sudah lumayan banyak. Angka puluhan juta mulai jarang. Angka ratusan juta, tinggal hitungan jari. Hitungan royalti menjadi besar jika buku terjual di atas 30.000 eksemplar sebagai ukuran best seller.

Jadi, sampai sini, apakah masih berpikir seorang penulis itu kaya ketika bukunya terpajang di rak Gramedia? Oke, setidaknya analisis sederhana saya, bisa membuka pintu hati dan pikiran kamu untuk tidak meminta buku gratis kepada temanmu yang seorang penulis. Setidaknya dengan begitu, kamu tidak membuat mereka langsung menutup lapaknya menjadi penulis. Hargai dengan membeli karyanya ya.

Lalu, balik lagi, apakah penulis bisa kaya dengan menjadi penulis?

Jawabannya BISA. Berikut 3 cara yang biasa dilakukan oleh orang-orang yang menjadikan menulis sebagai ladang mencari rezeki. Baca terus sampai habis, jika ingin tahu bagaimana caranya berpenghasilan banyak dari hobi menulis.
Mari kita kupas setajam gergaji mesin. Saya akan menggunakan matematika sederhana, bukan kalkulus yang bikin pusing kepala.

1.     MENJADI MENTOR MENULIS


Saya akan mengambil contoh dari mentor menulis saya yaitu Brili Agung. Brili Agung adalah mentor menulis yang punya banyak program, dari MMO (Mentoring Menulis Online), BBC (Bikin Buku Club), KECE (Kelas Cerpen), KETIK (Kelas Artikel), 30DWC (Day Writing Challenge), dsb. Program BBC adalah yang paling mahal, yaitu 3.500.000 per orang. Bayangkan saja, jika ada 10 orang saja yang bergabung. Penghasilan kotornya mencapai 35.000.000 rupiah. Angka yang cukup untuk menunaikan umrah setiap bulan, bukan?

Saya pernah tergabung dalam program MMO Batch 15 di Januari 2017. Pada tahun tersebut, harga yang harus saya bayar untuk bimbingan menulis adalah 1.200.000 rupiah. Pada saat itu, ada 25 orang yang mengikuti kelas MMO Batch 15. Pada bulan Januari 2017, Brili Agung bisa mendapatkan uang sebanyak 30.000.000 rupiah. Tuh kan? Mas Brili bisa umrah dengan istrinya setiap bulan loh. Yakin? Kalian tidak mau menjadi mentor menulis? Syarat jadi mentor sangat sederhana, kalian hanya harus punya karya sebagai portofolio, karena banyak yang menjadi mentor dadakan setelah sang penulis berhasil menerbitkan karya loh.


2.    MENJADI HANTU (ghost writer, ghost translaterghost copywriter)


Saya tidak akan memberikan penjabaran panjang kali lebar kali tinggi hingga jadi volume tentang ghostwriter, ghost translaterghost copywriter, karena dari namanya sudah jelas. bahwa writer ya berarti penulis. Translater berarti orang yang suka menerjemahkan, kalau copywriter, dia adalah penulis yang suka ngopi-ngopi cantik. Eh, salah. Ngawur itu. Maksudnya, copywriter ini seorang penulis teks dengan tujuan mempromosikan atau bahkan memasarkan sebuah produk serta jasa.

Pertanyaan saya, Ada yang tahu apa persamaan ghostwriter, ghosttranslaterghost copywriter? Sambil menutup mata juga bisa menjawab, kan? Ya, sama-sama ada ghost. Sama-sama ada hantunya. Nah, karena ada ghost, maka bayaran yang diterima menjadi besar. Kita ambil contoh, ghost writer. Ghost writer ulung umumnya menerima bayaran fantastis untuk proyek penulisan buku biografi. Biasanya mencapai puluhan, bahkan ratusan juta. Hal itu kerap dirasakan oleh penulis-penulis luar negeri yang menerima megaproyek tak main-main. Mereka berani membayar mahal karena memang seimbang dengan hasil yang mereka harapkan. Bagi ghost writer, bayaran tinggi itu sesuai dengan beban kerja mereka. Bukankah menulis sejatinya adalah pekerjaan intelektual? 

Nah, jika kamu tidak cocok menjadi ghost writer. Kamu juga boleh coba menjadi hantu yang lain yaitu memberikan jasa terjemah, yang biasanya harganya tergantung dari jumlah halaman atau jumlah katanya. Pun, memilih jadi copywriter seperti poin nomor 3 di bawah ini.


3.   MENJADI PENULIS DI BLOG BISNIS VATIH.COM/BISNIS


Nah, ada cara ampuh lagi untuk menjadi kaya dari menulis yang patut kamu coba, yaitu menjadi penulis di blog bisnis vatih.com/bisnis. Tidak sembarang orang bisa menjadi penulis di platform tersebut, karena seleksinya ketat. Jika diterima, kamu bisa menabung untuk biaya nikah karena untuk setiap artikel yang terbit, akan diberikan komisi 500.000 rupiah. Kamu hanya harus menulis minimal 2 artikel per minggu. Jika selama sebulan kamu bisa menulis 8 artikel, 4 juta rupiah bisa kamu kantongi. Kamu bisa baca penawaran ini lebih lanjut klik link ini : https://vatih.com/bisnis/penulis/ Pahami syarat dan ketentuannya dan segera daftarkan dirimu! Karena rezeki itu di tangan Tuhan, tapi kalau tidak diikhtiarkan, bukannya akan tetap di tangan Tuhan? Udah! Buruan deh!

arum faiza

Developer

Lumajang - Indonesia.

0 komentar:

Posting Komentar